Senin, 24 Maret 2025

Rumah123 Gandeng Ringkas Tingkatkan Efisiensi Pengajuan KPR Secara Digital

Penulis : Happy Amanda Amalia
20 Mar 2025 | 13:35 WIB
BAGIKAN
CEO Rumah123, Wasudewan (keempat dari kiri) dan Co-Founder Ringkas, Ilya Kravtsov (ketiga dari kanan). Kerja sama Rumah123 dengan PT Ringkas Asia Technology dalam meningkatkan efisiensi proses pengajuan KPR. (Istimewa)
CEO Rumah123, Wasudewan (keempat dari kiri) dan Co-Founder Ringkas, Ilya Kravtsov (ketiga dari kanan). Kerja sama Rumah123 dengan PT Ringkas Asia Technology dalam meningkatkan efisiensi proses pengajuan KPR. (Istimewa)

JAKARTA, investor.id – Rumah123 menjalin kerja sama strategis dengan PT Ringkas Asia Technology (Ringkas) untuk meningkatkan efisiensi proses pengajuan kredit pemilikan rumah (KPR) secara digital. Kemitraan ini terjadi seiring minat membeli hunian yang terus tumbuh di kalangan generasi muda, sebesar 78,6% year-on-year (yoy) pada 2024.

Faktor pertumbuhan itu juga didorong oleh berbagai insentif, seperti Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN-DTP), serta upaya mewujudkan program 3 juta rumah per tahunnya di Indonesia, dan bertambahnya kebutuhan akan solusi KPR yang mudah diakses dan fleksibel.

Dalam kolaborasi itu, Ringkas memastikan proses KPR berjalan lancar dengan integrasi yang lancar dengan platform Rumah123, agar calon pembeli rumah dapat beralih dengan mudah dari pencarian properti ke pengajuan pembiayaan.

Dengan memanfaatkan analisis kredit secara digital, Ringkas mencocokkan pembeli dengan produk KPR yang paling sesuai dari bank mitra, sekaligus menawarkan proses pengajuan yang transparan dan terarah.

Advertisement

Co-Founder Ringkas, Ilya Kravtsov mengungkapkan bahwa pihaknya telah memproses penyaluran KPR sekitar Rp 1,5 triliun hingga Rp 2 triliun setiap bulannya. Dengan masuk ke ekosistem yang dimiliki Rumah123, ia optimistis bisa tumbuh lebih cepat.

“Rumah123 adalah platform dengan potensinya sangat besar di Indonesia. Dengan kerja sama ini kami mungkin bisa tumbuh hingga lima kali lipat. Tantangannya adalah bagaimana mengedukasi konsumen, termasuk meningkatkan kepercayaan mereka terhadap digitalisasi,” ujarnya.

Ketika ditanya seputar tingkat penerimaan atau acceptance rate yang mencapai 95%. Ilya mengatakan, diperlukan banyak hal saat prekualifikasi ini, termasuk menganalisa kemampuan konsumen. Selama informasi yang diberikan dalam prekualifikasi benar, pihaknya optimistis kemungkinan disetujuinya sangat tinggi.

CEO Rumah123, Wasudewan manyampaikan bahwa prioritas perusahaan adalah memberikan pengalaman kepemilikan rumah yang mulus dan komprehensif bagi pengguna.

“Dengan bermitra bersama Ringkas, kami meningkatkan layanan KPR bagi para pelanggan dengan berbagai kebutuhan finansial dan menciptakan proses pembiayaan yang lebih efisien, dengan tetap memastikan seluruh pengalaman ini berada dalam ekosistem terpercaya Rumah123," katanya.

Ilya menambahkan bahwa Ringkas telah terdaftar di OJK dan fokus memastikan para calon pembeli rumah mendapatkan pilihan terlengkap, juga pengalaman saat mengajukan aplikasi KPR. Menurut ia, Ringkas mengubah proses KPR tradisional yang seringkali rumit menjadi pengalaman digital yang efisien.

"Tidak seperti sistem konvensional yang melibatkan pra-kualifikasi yang terfragmentasi, pengajuan manual yang panjang, dan kurangnya transparansi, kami menyediakan solusi digital menyeluruh yang memungkinkan pengguna untuk menilai kelayakan finansial, mensimulasikan perhitungan pinjaman, dan memverifikasi data dengan aman dari perangkat seluler atau laptop. Dengan fokus kami pada kepatuhan dan perlindungan data pelanggan, Ringkas ingin berkontribusi pada kesuksesan ekosistem Rumah123,” tuturnya, seraya menyebut bahwa perusahaannya telah bermitra dengan 28 bank besar dan hadir di lebih dari 47 kota.

Editor: Happy Amanda Amalia (happy_amanda@investor.co.id)

Follow Channel Telegram Official kami untuk update artikel-artikel investor.id

Follow

Baca Berita Lainnya di Google News

Read Now
IDTV Link
LIVE STREAMING

Saksikan tayangan informasi serta analisis ekonomi, keuangan, dan pasar modal di IDTV

BAGIKAN

Berita Terkait


Berita Terkini


Market 4 menit yang lalu

Saham Pilihan untuk Trading 24 Maret dan Target Harganya

IHSG hari ini diprediksi melemah. Simak saham pilihan untuk trading 24 Maret dan target harganya
Market 33 menit yang lalu

BBCA Mumpung Diskon, Harganya Bisa ke Level Ini

BBCA sedang diskon secara valuasi. Simak rekomendasi terbaru saham BBCA atau BCA ini.
Business 57 menit yang lalu

Harga Beli Beras di Bulog Idealnya Rp 13 Ribu per Kg

Pengadaan Bulog saat ini mayoritas berupa gabah.
Market 1 jam yang lalu

Prospek Cuan BBRI Menipis, Ada Apa?

Prospek cuan saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI) atau BRI tipis, berdasarkan riset Mandiri Sekuritas (Mansek). Simak rekomendasi saham BBRI.
Market 1 jam yang lalu

Harga Bitcoin Menanjak, Didorong Inflow ETF Besar

Harga Bitcoin menanjak ke level US$ 85 ribu didorong inflow ETF spot yang besar pada pekan lalu.
Market 2 jam yang lalu

IHSG Fluktuatif Jelang Libur Panjang, 6 Saham Dijagokan Cuan

Phintraco Sekuritas memprediksi IHSG pekan ini fluktuatif jelang libur panjang, rekomendasikan enam saham dijagokan cuan, salah satunya ASII

Tag Terpopuler


Copyright © 2025 Investor.id
PT. Koran Media Investor Indonesia