Senin, 24 Maret 2025

Kalbe Genjot ESG dan Program Keberlanjutan

Penulis : Harso Kurniawan
6 Mar 2025 | 20:43 WIB
BAGIKAN
Kalbe mendapatkan apresiasi dalam ajang penghargaan Indonesia Sustainability Award (ISA) 2025. (ist)
Kalbe mendapatkan apresiasi dalam ajang penghargaan Indonesia Sustainability Award (ISA) 2025. (ist)

JAKARTA, Investor.id – PT Kalbe Farma Tbk terus menggenjot program berkelanjutan dan praktek environment, social, governance (ESG). Salah satunya program pemberdayaan warga Wonogiri, Jawa Tengah. 

Kalbe pun meraih penghargaan Indonesia Sustainability Award (ISA) 2025, yang diadakan oleh Majalah First Magazine.

Dalam ajang ISA 2025, Kalbe memboyong tiga penghargaan sekaligus, yakni The Best Company for The Community Empowerment Programme, The Best Company for Comperhensive ESG Implementation Practice, dan serta  The Best Leadership Commited to ESG Implementaion Programme. Adapun penghargaan terakhir diraih oleh Direktur Kalbe Kartika Setiabudy. Head of Corporate Sustainability Kalbe Abi Nisaka menerima penghargaan itu. 

Advertisement

”Penghargaan ini menjadi bentuk apresiasi terhadap keseriusan Kalbe dalam ESG. Melalui praktek ESG, Kalbe juga terus menunjukkan komitmennya untuk menyehatkan masyarakat yang sejalan dengan misi meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” jelas Abi Nisaka dalam siaran pers, dikutip Kamis (6/3/2025).  

Penghargaan yang diterima Kalbe itu merupakan hasil dari wawancara penjurian yang telah dilakukan sebelumnya. Expert Council Komite Nasional Kebijakan Governance (KNKG) yang juga pakar tata kelola ESG Mas Achmad Daniri menjadi salah satu juri dalam kegiatan ini. 

Dalam ajang ISA 2025, Kalbe kembali mengangkat program pemberdayaan masyarakat di Wonogiri, Jawa Tengah. Program pemberdayaan yang diinisiasi Kalbe berawal dari keprihatinan atas ketiadaan akses air bersih untuk memenuhi kebutuhan ibadah sebuah musala di Desa Watuagung, Kecamatan Baturetno. 

Program pembukaan akses air bersih di Desa Watuagung telah merambah, yang semula 80 kepala keluarga menjadi lebih dari 200 kepala keluarga di Desa Watuagung dan Desa Boto. Di samping itu, berbagai program pengembangan ekonomi juga terlaksana seperti: pengolahan sampah berbasis lingkungan, pengembangan biogas hingga pengembangan energi terbarukan. 

”Terdapat beberapa program pemberdayaan masyarakat yang telah Kalbe jalankan di Wonogiri, seperti pembukaan akses air bersih, pengolahan sampah hingga pengembangan fasilitas biogas. Semoga dengan penghargaan ini dapat memacu Kalbe untuk terus berinovasi dan terus dapat melakukan kegiatan dengan masyarakat Wonogiri,” jelas SFD Arie Wibowo, Kalbe corporate sustainability assistant manager.

Pemberian penghargaan kepada Kalbe dalam ISA 2025 menunjukkan komitmen Kalbe dalam melangsungkan program pemberdyaaan masyarakat yang berkelanjutan dan memberdayakan masyarakat.
 

Editor: Harso Kurniawan (harso@investor.co.id)

Follow Channel Telegram Official kami untuk update artikel-artikel investor.id

Follow

Baca Berita Lainnya di Google News

Read Now
IDTV Link
LIVE STREAMING

Saksikan tayangan informasi serta analisis ekonomi, keuangan, dan pasar modal di IDTV

BAGIKAN

Berita Terkait


Berita Terkini


Market 15 menit yang lalu

Saham Pilihan untuk Trading 24 Maret dan Target Harganya

IHSG hari ini diprediksi melemah. Simak saham pilihan untuk trading 24 Maret dan target harganya
Market 44 menit yang lalu

BBCA Mumpung Diskon, Harganya Bisa ke Level Ini

BBCA sedang diskon secara valuasi. Simak rekomendasi terbaru saham BBCA atau BCA ini.
Business 1 jam yang lalu

Harga Beli Beras di Bulog Idealnya Rp 13 Ribu per Kg

Pengadaan Bulog saat ini mayoritas berupa gabah.
Market 1 jam yang lalu

Prospek Cuan BBRI Menipis, Ada Apa?

Prospek cuan saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI) atau BRI tipis, berdasarkan riset Mandiri Sekuritas (Mansek). Simak rekomendasi saham BBRI.
Market 1 jam yang lalu

Harga Bitcoin Menanjak, Didorong Inflow ETF Besar

Harga Bitcoin menanjak ke level US$ 85 ribu didorong inflow ETF spot yang besar pada pekan lalu.
Market 2 jam yang lalu

IHSG Fluktuatif Jelang Libur Panjang, 6 Saham Dijagokan Cuan

Phintraco Sekuritas memprediksi IHSG pekan ini fluktuatif jelang libur panjang, rekomendasikan enam saham dijagokan cuan, salah satunya ASII

Tag Terpopuler


Copyright © 2025 Investor.id
PT. Koran Media Investor Indonesia